AKU TAK MAU KEMBALI

Terintis perjalanan yang begitu jauh

Walau keluh kesah, peluh keringat dan air mata

Rumput tetap saja bergoyang, melambai, mengangguk

Menggerakkan tiap tapak kaki, tak gentar terus maju

Tuk terintis jalan, demi tapak-tapak kaki berikutnya

Menuju mata air kehidupan

Sungguh…

Sungguh alam yang begitu unik

Onak dan duri di mana-mana

Menghancurkan semangat perjalanan

Melumpuhkan setiap tapak kaki yang melangkah

Menutup jalan menuju mata air kehidupan

Enggan berbagi kemakmuran

Mentari kan bersinar lagi, angin terus berhembus

Menggerakkan rerumputan yang basah

Membasuh kaki yang melangkah tegar

Onak dan duri tak berdaya, terhempas derap kaki

Terhenyak menyaksikan gegap gempitanya langkah

Makin jauh, mendekati mata air kehidupan

Mata air kehidupan yang begitu nyata

Memberikan kemakmuran bagi alam sekitarnya

Rumput hijau terhampar luas

Bahkan onak dan duri pun tersenyum dengan bunganya

Hidup bahagia, penuh kemakmuran

Sungguh kehidupan yang sangat indah

Aku tak mau kembali

pb260205.jpg
By : yarif

4 Komentar

  1. puisinya mantap mas tapi lebih mantap fotonya. ganteng bilang asal pengang gitar sa. betul ko?

  2. atur sa mas hans,… saya rasa puisi mantap orangnya juga ganteng malah tambah mantap, hahahahahahahah

  3. wei k ibe puitis juga e. bisa main gitar tidak itu, ato hanya pegang saja he5x (jang tersinggung memang, ingat makan sayur)sukses selalu.Tuhan memberkati

    • Bagus angua Hidup ini harus dinikmati satu hal saya katakan dan harus berpikir dengan cerna” budaya yang atur kita atau kita yang atur budaya” jgn kita diperbodohi oleh budaya nanti kita tidak akan maju-maju” usahakan miliki prinsip diri sendiri jgn terpatokan dgn orglain


Comments RSS TrackBack Identifier URI

Tinggalkan komentar